Ngga Mau Kalah, Bedas Siap Kucurkan Dana Untuk Pengelolaan Sampah

Ngga Mau Kalah, Bedas Siap Kucurkan Dana Untuk Pengelolaan Sampah

Kabupaten Bandung,

Pasangan calon nomor 3 yaitu Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan dalam keterangannya kepada wartawan terkait program penanganan sampah mengatakan, pihaknya akan menganggarkan dana untuk menjalankan program pengelolaan sampah.

Terkait program jangka panjang bahwa pasangan dengan sebutan Bedas ini akan mendukung semua program Gubernur Jawa Barat. Karena Gubernur Jawa Barat sudah mencanangkan membuat Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa).

“Pembuatan PLTSa itu adalah solusi yang sangat luar biasa, dan juga untuk program jangka pendek kami adalah PPO yaitu Pilah, Pilih dan Olah,” kata Dadang Supriatna.

Dadang menjelaskan bahwa dalam memilah dan memngolah sampah bisa dilihat potensi sampah yang menghasilkan uang dan mana yang tidak.

“Kami dari pasangan Bedas siap menganggarkan untuk penanganan sampah per RW,” tegasnya.

Seperti diketahui, malam ini debat kandidat kedua kembali dilaksanakan  di Kopo Square, Kabupaten Bandung  dan dihadiri oleh 3 pasangan calon. Yaitu pasangan nomor 1 adalah Kurnia Agustina Dadang Naser dan Usman Sayogi, pasangan nomor 2 adalah Yena Iskandar Masoem dan Atep Rizal yang merupakan mantan pemain bola Persib dan pasangan nomor 3 adalah Dadang Supriatna dan Sahrul Gunawan. (Tm/Sly)

%d bloggers like this: