Keren, Polsek Ciparay Lakukan Sosialisasi Kenaikan BBM Melalui Olahraga Volly
Ciparay, Kabupaten Bandung
Banyak cara dilakukan untuk memberikan pemahaman ataupun mensosialisasikan mengenai pasca kenaikan harga BBM. Seperti yang dilakuka oleh Kepolisian Sektor Ciparay yang melakukan sosialisasi melalui olahraga volly.
Kapolsek Ciparay AKP Asep Dedi mengatakan bahwa dengan cara berolahraga sama-sama dengan warga, bisa langsungmelakukan pemahaman mengenai banyak hal.
“Seperti pada hari ini, kami jajaran Polsek Ciparay lakukan olahraga bersama dengan masyarakat Kp Cihonje. Walaupun kami kalah 3-0 yang terpenting adalah kebersamaan dan penyampaian sosialisasi mengenai kenaikan harga BBm bisa langsung sampai kepada masyarakat,” katanya sambil tersenyum ditengah warga dan pemuda Kp Cihonje, Jumat (9/9).
Olahraga bersama ini, lanjut Asep Dedi bahwa sebagai bentuk sinergitas Polri dengan masyarakat. “Kegiatan ini sengaja kami lakukan untuk menjaga sinergitas dan silaturahmi dalam menjaga Kamtibmas diwilayah hukum Polsek Ciparay,” jelasnya.
“Semoga kegiatan ini bisa dilaksanakan ke setiap warga yang ada di wilayah kami, guna menjaga kebersamaan pihaknya bersama warga masyarakat, sehingga ini menjadi kolaborasi yang harmonis dengan pihak kepolisian dan warga dan istilahnya tidak ada sekat atau batasan, dan
Ini merupakan bentuk kepedulian Polsek Ciparay kepada masyarakat pasca pemerintah resmi melakukan penyesuaian kenaikan BBM pada beberapa hari yang lalu,” pungkasnya.
Untuk diketahui tidak hanya personil Polsek Ciparay, Siswa Latja SIP Setukpa Lemdiklat Polri Angkatan 51 T.A 2022 juga turut menyaksikan pertandingan bola volley. Selain itu, Kepala Desa Mekarlaksana Purwanto Nalapraya jga ikut menghadiri kegiatan olahraga volly. (Tm/Sly)