Anggota DPRD Kabupaten Bandung Positif Covid 19, Gugus Tugas: Kita Sudah Lakukan Tracing dan Tracking
Kabupaten Bandung,
Juru bicara penanganan percepatan covid-19 kabupaten Bandung membenarkan salah satu anggota DPRD kabupaten Bandung positif covid 19.
Yudi Abdurahman yang merupakan juru bicara penanganan percepatan covid 19 Kabupaten Bandung melakukan tracing dan tracking kepada seluruh rekan kerja dan juga orang-orang yang pernah dekat dengan salah satu anggota DPRD kabupaten Bandung yang saat ini terkonfirmasi positif covid 19.
“Kami sudah melakukan tracing dan tracking kepada semua orang yang sempat kontak langsung dengan anggota dewan tersebut. Covid 19 ini nyata dan bisa menyerang siapa saja maka dari itu kepada semua masyarakat Kabupaten Bandung untuk terus menjaga kesehatan dengan mengedepankan protokol kesehatan,” kata Yudi Abdurahman kepada Suarabandungnews.com.
“Langkah-langkah yang perlu dilakukan adalah melakukan tracing dan tracking, kami tidak akan menutup kantor dewan agar pelayanan yang ada di kantor dewan tersebut bisa terus berjalan dengan mengedepankan protokol kesehatan,” jelasnya.
Kabupaten Bandung sendiri masih masuk dalam zona merah karena sampai dengan saat ini evaluasi yang dilakukan oleh gubernur Jawa barat terkait pemetaan wilayah. Dan wilayah kabupaten Bandung masih tergolong zona merah dalam penularan dan penyebaran covid 19.
“Kita pemerintah terus melakukan upaya pencegahan penularan dan penyebaran covid-19 sampai dengan vaksinnya benar-benar ada namun begitu diminta kepada masyarakat agar terus melaksanakan protokol kesehatan demi mencegah penularan dan penyebaran covid 19 di lingkungan sekitar,” tegasnya. (Tm/Sly)